Asus
Begini Jawaban Cak Imin Ketika Dapat Salam dari Jokowi

Kliksulut.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menitipkan salam untuk Muhaimin Iskandar (Cak Imin). Kini, calon wakil presiden (cawapres) pendamping calon presiden (capres) Anies Baswedan itu mengungkap jawaban untuk salam dari Jokowi itu.

Cak Imin berbicara kepada wartawan di rumah Jusuf Kalla, Jl Brawijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (20/3/2024) usai waktu berbuka puasa.

Salam itu dititipkan Jokowi ke kakak Cak Imin yakni Menteri Desa PDTT, Abdul Halim Iskandar. Cak Imin mengetahui salam dari Jokowi via aplikasi perpesanan WhatsApp (WA) Abdul Halim Iskandar. Informasi itu tidak terlalu panjang.

"Ya saya cuman di-WA, ada salam, gitu aja," kata Cak Imin sembari tersenyum, berdiri di sebelah kanan Anies.

Sembari terus tersenyum, Cak Imin menjawab pertanyaan wartawan. Dia mengungkap jawabannya terhadap salam dari Jokowi.

"Wa alaikum salam," kata Cak Imin.

Dia tidak tahu apakah dia akan menyampaikan salam balik secara langsung ke Jokowi. Dia rasa, dia tidak akan bertemu ayah dari Gibran Rakabuming Raka itu dalam waktu dekat ini.

"Ya nggak ketemu lagi," kata Cak Imin.

Sebelumnya, Abdul Halim menghadap Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Senin (18/3) kemarin. Abdul Halim tidak sendirian, dia ditemani oleh Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah, dan Ida juga Ketua DPP PKB.

Selain pembicaraan-pembicaraan topik lain, ada salam terselip dari Jokowi ke Abdul Halim Iskandar. Salam itu dititipkan untuk disampaikan ke Cak Imin, Ketua Umum PKB yang juga calon wakil presiden pendamping capres Anies Baswedan. Bila melihat perkubuan Pilpres 2024, Anies-Cak Imin berseberangan dengan Jokowi. Selain karena Anies-Cak Imin mengusung jargon ’perubahan’, Jokowi juga dikenal lebih dekat dengan capres-cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakbuming Raka.

Abdul Halim yang juga Ketua DPW PKB Jawa Timur itu mengatakan Jokowi memuji kinerja PKB, terutama dalam perolehan suara di Pemilu 2024. "Beliau merasa bagus lah kerja-kerja PKB karena sudah semakin merata suara PKB," lanjutnya.

Ia memastikan tak ada pesan khusus dari presiden kepada Cak Imin. Jokowi disebutkan hanya sebatas menitipkan salam.

"Nggak ada pesan, cuma titip salam aja," sambung Abdul Halim.

Sehari kemudian, Selasa (19/3) kemarin, Abdul Halim mengungkap Cak Imin sudah mengirim salam balik untuk Jokowi via dirinya. Cak Imin, kata dia, juga berterima kasih ke Jokowi karena sudah memberi restu dirinya maju Pilpres 2024.

"Dan terima kasih sudah diberi kesempatan sudah untuk mencawapres. Karena dengan mencawapres itu coattail effect ternyata PKB menjadi naik, bukan hanya sebagai partai lokal tapi menjadi partai nasional," kata Halim di Istana Wapres.(***)

Berita Terkait

TInggalkan Komentar