Asus
Pemkab Bolmong Segera Launching ATM Beras

Kepala DKP Bolmong, Hasran Tongkukut

 

BOLMONG-Dalam waktu dekat ini, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow (Bolmong) melalui Dinas Ketahanan Pangan (DKP) segera launching mesin sejenis Anjungan Tunai Mandiri berbentuk Beras (ATM Beras). Menurut Kepala DKP Bolmong, Hasran Tongkukut, rencana titik awal yang akan dipasangkan ATM beras yakni di Kecamatan Lolak. “Rencananya uji coba Maret mendatang bertepatan dengan hari ulang tahun kabupaten. Kecamatan Lolak yang menjadi titik uji coba pertama,” kata Hasran. Mantan Camat Lolayan ini menjelaskan, program ini merupakan terobosan Pemkab Bolmong melalui DKP untuk lebih mempermudah masyarakat mendapatkan beras. Menurut dia, peralatan mulai dari mesin dan kartu ATM hingga teknisinya didatangkan langsung dari Surabaya. “Ada operator mesin kita datangkan langsung dari Surabaya. Dia yang nantinya akan memandu masyarakat dalam menggunakan mesiin ATM beras,” terang Hasran Tongkukut. Di sisi lain dirinya menjelaskan, sasaran ATM beras ini adalah masyarakat yang berhak menerima bantuan alias kurang mampu. “Untuk pengadaan ATM Beras ini sasarannya adalah masyarakat yang kurang mampu serta masyarakat yang belum tercover program pemerintah seperti penerima beras Raskin dan PKH,” ungkapnya. Sementara itu, untuk saat ini, pihaknya smenetara tahapan sosialisasi ke masyarakat dengan menggandeng pemerintah desa. “Untuk teknis penyalurannya kita baru sebatas uji coba dulu misalnya 10kilo gram per kepala keluarga perbulannya. Nantinya kita akan sesuaikan dengan anggaran yang ada. Serta beras yang akan digunakan dalam mesin tersebut yakni beras yang berkualitas yang akan dikonsumsi oleh masyrakat misalnya beras Serayu,” sahutnya. Untuk kapasitas mesin, lanjutnya, mesin ATM bisa menampung sekira satu ton beras premium. “Kapasitas mesin tersebut mampu menampung 1200 kilo gram beras berkualitas bagus,” kuncinya.(tim)

 

Berita Lainnya

TInggalkan Komentar