Asus
Wadan Lantamal VIII Pimpin Upacara HUT Korpri Ke - 48
 
KLIKSULUT, MANADO -  Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) VIII memperingati HUT Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) ke-48 dalam suatu upacara peringatan yang berlangsung di Markas Komando (Mako) Lantamal VIII Jalan Yos Sudarso No.1 Kairagi Weru, Pall Dua, Manado. Jumat (29/11).
 
Upacara yang diikuti seluruh  personel Lantamal VIII mukai dari Perwira Bintara dan Tamtama tersebut dipimpin Wakil Komandan (Wadan) Lantamal VIII Kolonel Laut (P) Johanes Djanarko Wibowo yang membacakan sanbutan tertulis Presiden RI Joko Widodo selaku Penasehat Nasional Korpri.
 
Presiden RI dalam sambutannya menyampaikan antara bahwa saat ini ini kita berada di dunia yang berubah dengan cepat yang sangat berbeda adalah dengan dua puluh, tiga puluh atau empat puluh tahun yang lalu. Revolusi jilid ke-4 telah mendisrupsi segala lini kehidupan, bukan hanya cara dalam berkomunikasi tapi juga dalam cara pengelola pemerintah. 
 
Presiden RI mengajak seluruh anggota Korpri untuk mengambil jalan perubahan, melakukan reformasi secara berkelanjutan. Tidak ada lagi pola pikir lama, tidak ada lagi kerja linear dan tidak ada lagi rutinitas.
 
 Birokrasi harus berubah, kita harus membangun nilai-nilai baru dalam bekerja, cepat beradaptasi dengan perubahan. Selain itu seluruh anggota Korpri harus terus menerus bergerak mencari terobosan, dan melakukan inovasi. Pelayanan yang ruwet, berbelit-belit dan yang menyulitkan rakyat, harus kita pangkas. Kecepatan melayani menjadi kunci reformasi birokrasi.
 
Upacara peringatan tersebut dihadiri Para Asisten Danlantamal VIII, Danyonmarhanlan VIII Bitung, Danlanudal Manado, Kepala Dinas dan Kepala Satuan Kerja serta Komandan yang berada di Lingkungan Lantamal VIII.(dhy)

Berita Lainnya

TInggalkan Komentar