Asus
Musda KNPI Sulut ke-XIV Digelar

Foto: Lexi Mantiri

 

KLIKSULUT, MANADO - Musyawarah Daerah (Musda) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sulawesi Utara (Sulut) digelar di Mercure Hotel, Rabu (27/11) hari ini.

Kegiatan Musda berdasarkan keputusan caretaker DPD I KNPI Sulut, dengan agenda utama memilih ketua periode 2019-2022.

Tahapan diawali pendaftaran OKP peserta, peninjau dan undangan tanggal 26 November 2019 di sekretariat panitia hotel Mercure Minahasa.

“Verifikasi OKP di sekretariat jam 16.00 Wita. Begitu juga pendaftaran kandidat calon ketua DPD I KNPI di tanggal yang sama di hotel Mercure Minahasa pukul 16.00 Wita hingga 24.00 Wita di Sekretariat panitia,” jelas Ketua Panitia Musda Pemuda/KNPI Sulut, Lexi Mantiri.

“Untuk Pra Musda XIV KNPI Sulut juga pada tanggal 26 November 2019. Selanjutnya pembukaan Musda tanggal 27 November 2019 di hotel Mercure jam 09.00,” lanjut Lexi yang didampingi Sekretaris Fino Mongkau.

Sejumlah persyaratan bagi peserta untuk memasukkan persyaratan yakni foto copy

AD/ART OKP, SK pengurus aktif, KTP pengurus OKP dan DPD II  ketua dan sekretaris.

Untuk OKP lokal harus melampirkan SK kepengurusan di kabupaten/kota minimal 50 persen plus 1 serta  Memasukkan surat mandat  2 orang. (*)

 

Berita Lainnya

TInggalkan Komentar