Asus
Kota Bitung Dapat Penghargaan Paritrana

 

KLIKSULUT, MANADO - Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara meneruskan penghargaan yang diberikan Kementrian Koordinator Bidang Pengembangan Manusia dan Kebudayaan kepada Pemerintah Kota Bitung.

 

Penyerahan dilakukan langsung Wakil Gubernur (Wagub) Sulawesi Utara, Steven OE Kandouw kepada Walikota Bitung, MJ Lomban, di Lobi Kantor Wali Kota, Kamis (07/11).

Wagub memberikan apresiasi kepada semua pihak yang terlibat sehingga salah satu wilayah di Sulawesi Utara menerima penghargaan Paritrana sebagai wujud kepedulian dalam jaminan sosial ketenagakerjaan.

“Pak Gubernur sangat obyektif dalam segala aspek, termasuk mengusulkan Bitung sebagai penerima Penghargaan dari Kemenko PMK. Sehingga, Bitung menang sebagai pemenang pertama dari seluruh kabupaten Kota se Indonesia,” ungkap Wagub Steven Kandouw.

“Dari Pak Gubernur Olly bila itu baik, tentu bermanfaat dan membantu masyarakat harus kit a dukung,” tambahnya.

Wagub menekankan bahwa hal tersebut merupakan wujud dari peran dan inisiatif pemerintah daerah terhadap jaminan sosial ketenagakerjaan, alias perlindungan kepada tenaga kerja.

Lebih lanjut Wagub menegaskan bahwa penghargaan ini akan semakin memperkokoh visi pembangunan Kota Bitung secara khusus dan visi pembangunan Provinsi Sulut secara umum dalam Operasi Daerah Selesaikan Kemiskinan dengan menjamin kesejahteraan pekerja melalui perlindungan jaminan sosial.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Deputy BPJS TK Sulawesi-Maluku, Toto Suharto dan Kepala Disnakertrans Sulut, Erny Tumundo. (dhy)

 

Berita Lainnya

TInggalkan Komentar