Asus
Wow, Taruna AAL Tampil Memukau Dalam Genderang Suling
 
KLIKSULUT, TOMOHON -  Aksi Gendarang Suling Gita Jala Taruna Akademi Angkatan Laut (AAL) yang tergabung dalam Satgas Jalayudha 2019 berhasil menghibur warga Tomohon. Kegiatan tersebut dirangkai dalam kirab kota dengan titik start dari depan Cool Market Kota Tomohon dan Finish di depan Monumen Alfa Omega Kota Tomohon. Kamis (7/11).
 
Atraksi demi atraksi GS Gita Jala Taruna ditampilkan sepanjang rute kirab yang dilewati sambil memainkan beberapa tembang yang dipadukan dengan atraksi akrobatik dari Taruna dan Taruni yang tergabung dalam Satgas Jalayudha 2019.
 
Wakil Gubernur AAL Brigjen TNI (Mar) Endi Supardi, S.E., yang hadir dalam kegiatan tersebut menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan suatu bentuk untuk memotivasi para pemuda dan pemudi agar tergerak dan bergabung menjadi Taruna dan Taruni tentunya yang sudah memenuhi persyaratan.
 
Dengan mengikuti pendidikan Taruna AAL nantinya akan menjadi tumpuan bangsan Indonesia di masa kini dan yang akan datang. Bagi putra-putri Tomohon yang ingin melihat dunia mari bergabung di Akademi Angkatan Laut, ajak Wagub AAL.
 
Selain Taruna dan Taruni yang terganung dalam Satgas Jalayudha 2019, kirab kota tersebut diikuti oleh personel Mako Lantamal VIII, Satrol Lantamal VIII dan Yonmarhanlan Bitung, Siswa IPDN Tampusu Kota Tomohon, Siswa SMA Lokon serta Siswa SMA Katolik Karista Tomohon.(*)

Berita Terkait

TInggalkan Komentar