foto: Sekkot saat mengalungkan kartu peserta sebagai tanda kegiatan pembukaan Bimtek yang digelar Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah.
MANADO—Sekretaris Kota (Sekkot) Manado, Micler Lakat SH MH mewakili Wali Kota, DR Ir GS Vicky Lumentut SH MSi DEA, Selasa (11/12) kemarin menghadiri pembukaan bimbingan teknis (bimtek) pengelolaan aset daerah yang digelar Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kota Manado.
Sekkot mengatakan bahwa sesuai rekomendasi BPK RI, Pemkot Manado masih ditemukan permasalahan administrasi yang sangat prinsip. “Ini menjadi PR kita semua untuk segera menyelesaikan permasalahan tersebut. Oleh karena itu, setelah mengikuti bimtek ini, saya berharap seluruh peserta bisa segera mengaplikasi ilmu yang diperoleh untuk segera menyelesaikan permasalahan pengelolaan aset tetap di perangkat daerah,” tegasnya.
Sekkot menegaskan, pengelolaan aset daerah ditujukan untuk mendukung pelaksanaan pelayanan public. “Oleh karena itu sangat penting bagi setiap perangkat daerah untuk memahami teknis pelaksanaan pengelolaan aset daerah secara baik, benar dan akurat mulai dari perencanaan, pengorganisasian, implementasi dan pengawasan, agar pengelolaan aset di lingkungan Pemkot Manado bisa berjalan secara efektif dan efesien,” terangnya.
Sekkot juga berharap hal ini dapat terpenuhi melalui kegiatan bimtek, sehingga kegiatan ini tidak hanya menjadi formalitas. “Semoga bimtek ini bisa memberikan nilaimanfaat bagi Pemkot Manado untuk mencapai tertib pengelolaan aset daerah, dan pemanfaatannya sesuai dengan peruntukan dan kepentingan daerah,” ujar Micler.(*)
TInggalkan Komentar