Asus
Tim Beregu Indonesia Juara Dunia Junior Bulutangkis 2019
                                         foto Istimewa
 
KLIKSULUT, MANADO - Kiprah Indonesia dalam dunia bulutangkis kembali menorehkan prestasi. Kali ini, tim bulutangkis beregu campuran Indonesia memenangi Kejuaraan Dunia Beregu Campuran level junior 2019, dilansir dari Bolalob.com.
 
Pada partai final yang berlangsung di Kazan, Sabtu (5/10/2019), Indonesia mengalahkan negara kuat bulutangkis lainnya, yakni China, dengan skor 3-1.
 
Indonesia meraih kemenangan pertama setelah ganda campuran Daniel Marthin/Indah Cahya Sari Jamil mengalahkan Feng Yan Zhe/Lin Fang Ling dengan skor 21-18, 18-21, dan 21-11.
 
Keunggulan Indonesia bertambah setelah Putri Kusuma Wardani menang atas Zhou Meng pada sektor tunggal putri dengan skor 21-18, 20-22, dan 21-14.
 
China memperkecil kedudukan setelah Liu Liang menang atas Bobby Setiabudi, 21-17, 17-21, dan 22-20 pada sektor tunggal putra.
 
Indonesia akhirnya memenangi gelar setelah ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Putri Syaikah menang atas Li Yi Jing/Tan Ning dengan skor 16-21, 25-23, dan 21-13.
 
Ini menjadi prestasi terbaik Indonesia sejak nomor ini digelar pada 2000. Sebelumnya, pencapaian terbaik Indonesia sebagai runner-up pada edisi 2013, 2014, dan 2015.(*)

Berita Terkait

TInggalkan Komentar