Asus
Bupati Buka Lomba Perahu Katinting dan Hadiri Gebyar Ketupat
 
KLIK SULUT, Bolsel - Bupati Haji Iskandar Kamaru SPt, MSi membuka lomba perahu katuntinh, dan menghadiri acara Gebyar Ketupat di Desa Milangodaa Barat dan Desa Tolutu, Kecamatan Tomini, Sabtu (29/4).
 
Acara ini juga dihadiri oleh Ketua TP-PKK/Ketua PMI Bolsel Ny Selpian Kamaru-Manoppo, beberapa Anggota DPRD Bolsel, Kadis Kominfo Aldy Gobel SE, Kadis Perindag, Kaban Kesbangpol, dan Kadis Ketahanan Pangan.
 
Pada momen yang penuh makna ini, Bupati mempererat tali silaturahmi dan kekeluargaan serta mengajak seluruh warga, untuk tidak lagi terlibat dalam permusuhan dan sengketa.
 
"Saya berharap, acara lebaran ketupat ini dapat terselenggara dengan aman, damai, dan sukses berkat partisipasi dari seluruh pihak," kata Kamaru.
 
Selain itu, dalam rangkaian perayaan lebaran ketupat, Bupati juga membuka Lomba Perahu Katinting Race 6 Pk dan 9 Pk di pantai Desa Momalia I Kecamatan Posigadan.
 
Bupati, juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia yang sudah bekerja keras untuk menyelenggarakan acara tersebut.
 
"Kegiatan ini telah dilaksanakan selama kurang lebih 20 tahun terakhir, bahkan sebelum Bolsel dimekarkan menjadi daerah otonom," ujarnya.
 
Tambahnya, Bupati juga mengingatkan seluruh pihak untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban selama acara berlangsung, serta berharap agar kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan sukses sehingga dapat mempererat tali persaudaraan di antara warga Bolsel.
 
"Acara Gebyar Ketupat dan Lomba Perahu Katinting Race 6 Pk dan 9 Pk ini, menjadi ajang yang tepat untuk menjalin kebersamaan dan persatuan di tengah masyarakat. Semoga dengan semangat persatuan yang kuat, Bolsel dapat semakin maju dan sejahtera," tukasnya. (W.Mahaputra)

Berita Lainnya

TInggalkan Komentar