Asus
Wali Kota Manado Apresiasi Kunker Komisi VIII DPR-RI

foto: Wali Kota bersama para anggota DPR RI, Komisi VIII sedang memberikan santunan kepada para penyandang disabilitas.

 

MANADO—Kunjungan Kerja (Kunker) Komisi VIII Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR-RI) ke Kota Manado diapresiasi Wali Kota, DR Ir GS Vicky Lumentut SH MSi DEA. Bahkan, orang nomor satu di Manado itu ikut mendampingi para anggota Komisi yang membidangi agama dan kesejahteraan sosial tersebut, menyambangi Balai Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Sensorik Netra (BRSPDSN) Tumou Tou atau Panti Tunanetra Kelurahan Paal Empat, Kota Manado.

Kunker Komisi VIII DPR-RI ke Kota Manado tersebut untuk memastikan apakah fasilitas bagi penyandang disabilitas di ibukota Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) sudah terbangun atau belum. “Untuk membangun rasa percaya diri serta menumbuh-kembangkan semangat bagi penyandang disabilitas, pemerintah pusat, provinsi dan kabupaten/kota perlu menaruh perhatian besar terhadap kebutuhan mereka dengan membangun fasilitas,” ujar Anggota Komisi VIII DPR-RI yang bertindak selaku pimpinan rombongan TB H Ace Hasan Syadzily MSi.

Sementara, Wali Kota menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan Kunker DPR-RI di Manado. Ini menandakan wakil rakyat di DPR-RI memiliki kepedulian yang tinggi terhadap penyandang disabilitas di Kota Manado. “Terima kasih atas kunjungan kerja Komisi VIII DPR-RI ke Kota Manado. Tentunya kunjungan ini membawa hal positif bagi para penyandang disabilitas di daerah ini. Semoga kedepan akan semakin banyak fasilitas yang diperuntukan bagi kaum disabilitas,” pungkas orang nomor satu di Kota Manado ini.(*)

Berita Lainnya

TInggalkan Komentar