Asus
Pemkab Boltim Dapat ‘Kado’ Penghargaan dari KemenPPPA

KLIK SULUT, BOLTIM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Timur (Boltim) mendapat kado ulang tahun dari Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPA). Kado tersebut berupa penghargaan sebagai Kabupaten Layak Anak Kategori Madya.

Bupati Sam Sachrul Mamonto mengikuti penyerahan penghargaan itu secara virtual di rumah dinas, Tutuyan, Sabtu (23/7).

“Alhamdulillah, Kabupaten Boltim mendapat penghargaan sebagai Kabupaten Layak Anak Kategori Madya. Ini adalah prestasi membanggakan bagi pemerintah dan masyarakat Boltim,” sebut bupati. 

Raihan penghargaan itu kata bupati menjadi energi positif bagi pihaknya untuk terus memberi yang terbaik serta memaksimalkan pemenuhan hak anak. “Ini adalah buah kerja sama dan kerja keras kita semua.

Saya memberi apresiasi kepada semua yang terlibat. Mudah-mudahan penghargaan ini bisa dipertahankan dan lebih ditingkatkan lagi kedepannya,” ujarnya. (rpm)

Berita Terkait

TInggalkan Komentar